Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

Analisis Perencanaan Audit Laporan Keuangan Pada Kap Thoufan dan Rasyid

Suara BulirBERNAS
Saturday, March 26, 2022 | 16:25 WIB Last Updated 2022-04-01T02:07:53Z
Analisis Perencanaan Audit Laporan Keuangan Pada Kap Thoufan dan Rasyid
Analisis Perencanaan Audit Laporan Keuangan Pada Kap Thoufan dan Rasyid


Oleh: Maria Oktaviani Naka 

Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tribhuwana Tunggadewi


Analisis Perencanaan Audit Laporan Keuangan Pada Kap Thoufan dan Rasyid

Abstract

This study focuses on planning the audit of the financial statements for Thoufan and Rasyid. The audit plan is intended to ensure that the audit objectives are achieved in a quality, economic, efficient and effective manner. This study uses qualitative research methods, namely digging secondary data and primary data. Primary data obtained directly. Then, the data collection technique was interview observation and documentation. The results of the study explain that in carrying out financial statement audit planning, KAP Thoufan Dan Rasyid requires each KAP member to be obliged to follow and obey the KAP quality control guidelines and pay attention to the quality control elements contained in the Thoufan Dan Rasyid Quality Control Standards (SPM) book. The planning for the audit of the financial statements is in accordance with the planning for the audit of the financial statements according to the SPAP (Professional Standards of Public Accountants) set by the Indonesian Institute of Accountants (IAI).

Analisis Perencanaan Audit Laporan Keuangan Pada Kap Thoufan dan Rasyid
Analisis Perencanaan Audit Laporan Keuangan Pada Kap Thoufan dan Rasyid


Duduk Perkara atau Latar Belakang

Manusia merupakan sintesis antara yang mewaktu dan temporal. Peziarahan manusia adalah pengada (being) yangu (temporal) dan yang abadi (the eternal). Dalam kemewaktuan, manusia hidup dalam sebuah sistem hukum yang mengatur kehidupannya. Manusia pada hakikatnya adalah makhluk ekonomis. Dalam bidang ekonomi, manusia ingin melangsung kebutuhan hidup sehari-hari. Dalam tulisan ini fokus utama saya adalah dunia ekonomi. Dunia ekonomi sangat menentukan kehidupan manusia. 

Kehidupan manusia tidak pernah terlepas dari aspek ekonomi dan managemen. Yang satu mengandaikan yang lain dan demikian pun sebaliknya. Peningkatan aktivitas ekonomi dalam perusahaan dan bisnis dibutuhkan sebuah perencanaan. Perencanaan ini penting agar bisa menyiapkan segala sesuatu dengan matang. Selain itu dibutuhkan juga kemampuan untuk bersaing. Kemampuan bersaing adalah penting dalam dunia bisnis. Kemampuan bersaing malah sangat dianjurkan. Jika tidak perusahaan akan mengalami gagal total. 

Kemampuan bersaing dibutuhkan dalam kegiatan usaha perusahaan. Peningkatan kemampuan bersaing adalah urgen dalam perusahaan (Wisadana, 2015). Jasa akuntan publik dibutuhkan dalam laporan keuangan perusahaan (Hidayat, 2011). Jasa akuntan publik memaksimalkan lancarnya proses laporang keuangan. Ini sangat urgen. Dengan adanya laporan keuangan yang handal bermanfaat bagi pengguna laporan keuangan. Laporan keungan juga mesti bersifat transparansi. Transparansi laporan keungan berguna bagi pemakai laporan keuangan. Keterbukaan atau transpransi ini merupakan karakteristik yang harus dimiliki oleh semua auditor. Kejujuran dan transparansi menjadi sebuah kebutuhan bagi perusahaan.

Hal ini serupa dengan apa yang diungkapkan oleh Arete (pseudonim), Kepala audit Keuangan KAP Thoufan Dan Rasyid. Perihal managemen dalam audit keuangan. Dia mengatakan: 

“Seorang auditor yang hidup baik mesti mengusaia ilmu perencanaan audit dan managemen. Selain itu, perlu juga ada sikap terbuka dan jujur. Jika tidak akan mengalami sebuah permasalahan keuangan” (Hasil Wawancara, 2021). 

Orang yang mengambil keputusan bekerja dalam bidang managemen mesti memiliki kemampuan diri. Seorang anggota lain di KAP mengatakan:

“Mengaudit laporan sebagai upaya menghindari penyalahgunaan keuangan. Tidak cukup bekerja jujur, tetapi harus bekerja dengan perencanaan dan laporan yang jelas. Kejujuran memang dibutuhkan, tetapi managemen sangat dibutuhkan” (Data Hasil Wawancara, 2021)

Mengaudit laporan keuangan sebagai sebuah upaya menghindari penyesatan bagi pengguna baik itu pihak internal maupun pihak eksternal (shinta 2012). Penyesatan terjadi jika ada kerja sama yang tidak baik antar kedua belah pihak. Komunikasi dan keterbukaan menjadi sebuah prasyarat mutlak. Kepercayaan dan kejujuran sejatinya penting dalam kehidupan manusia. Tetapi dalam hukum bisnis dan perusahaan, audit keungan itu sangat penting. Urgensitas keberadaanya diperlukan agar menghindari perbedaan pendapat dan laporan antara pemakai laporan dengan manajemen sebagai pihak yang bertanggungjawab. 

Standar Profesional Akuntansi Public (SPAP) merupakan prasyarat mutlak bagi auditor. SPAP melakukan bidangnya sesuai dengan standar auditing yang meliputi; standar umum, standar pekerjaan lapangan dan standar laporan. Standar tersebut menjadi sebuah qunditio sine qua non dalam audit keuangan. Standar profesional akuntasi publik merupakan sebuah ukuran dasar. Segala kegagalan berasal dari ketidakprofesionalan. Dasar paling utama adalah sudah mengenal dunia bisnis dan managemen. Jika tidak orang tidak memiliki standar keprofesionalan. 

Standar auditing membutuhkan perencanaan yang cukup atau memadai (Tunggal, 2010). Perencanaan kerja yang memadai berarti merupakan sebuah pekerjaan yang dilakukan secara matang dan sudah disiapkan dengan sungguh-sungguh. Pekerjaan yang tidak setengah-setengah. Pekerjaan yang sudah dirancang dalam keseluruhan audit keuangan. Kendatipun banyak variabel dalam menilai kualitas audit, namun belam ada yang final. Sehingga, pendekatan ini menggunakan pendekatan langsung dan tidak langsung. 

Menurut (Kilgore et al, 2014) mengatakan bahwa pendekatan langsung memuat kemungkinan pertemuan dan pelaporan pelanggaran akan tercermin dalam hasil audit. Pendekatan ini banyak membantu dan sering digunakan dalam bisnis dan perusahaan. Ada pun keterbatasannya dalam temuan (Francis, 2011) adalah  memiliki generalisabilitas terbatas (Uswatun, 2013), independensi auditor. Pendekatan langsung mengindikasikan adanya proses langsung dalam audit. 

Selain pendekatan langsung terdapat pendekatan tidak langsung. Menurut (Handayani,2009). Pendekatan tidak langsung erat hubungan dengan consider atau pertimbangan. Pertimbangan segala sesuatu berdasarkan asas manfaat dan perlu.  Belajar tindakan tersebut merupakan bagian dari audit (Handayani,2009; Uswatun,2013), dan collet fakta audit yang memadai (Handayani,2009).

Salah satu aspek penting dalam managemen audit keuangan adalah kemampuan mendengarkan. Mendengarkan adalah sekolah kehidupan. Seorang auditor dilantik menjadi pendengar yang baik. Mendengarkan tidak saja aktivitas mendengar, tetapi mendengar, menguji, dan melakukan. Menjadi pendengar yang baik membutuhkan kesetiaan. Pertama, mendengarkan keluhan kekeliruan. Di mana-mana terdapat kesalahan. Paling tidak menjadi auditor keuangan. Pendidikan profesional auditor mempengaruhi kualitas audit. Sumber Daya Manusia (SDM) dibutuhkan dalam keprofesionalan. Perencanaan audit merupakan tahap penting bagi auditor dalam setiap hendak melakukan audit baik dalam audit keuangan, kinerja maupun audit investigative. Rencana audit dimaksudkan untuk menjamin bahwa tujuan audit tercapai secara berkualitas, ekonomi, efisiensi, dan efektif (Hasnah, 2013). 

Audit yang efektif dan efisien merupakan sebuah prasyarat keberhasilan managemen perusahaan (Utami,2013). Oleh sebab itu, dapat dikatakan bahwa tahap perencanaan audit merupakan tahapan yang harus menjadi salah satu perhatian yang serius dari auditor.

Oleh karena itu, peneliti berminat mendalami sebuah dunia managemen perusahaan dibawa judul “Analisis Perencanaan Audit Laporan Keuangan Pada KAP Thoufan Dan Rasyid”.  Perencanaan menjadi unsur hakiki dalam laporan keuangan. Tanpa perencanaan yang matang, audit keuangan tidak akan mendapat hasil yang baik atau menimbulkan chaos. 

Rumusan Masalah 

Ada pun status questiones atau pembatasan masalah dalam penelitian ini adalah sejauh mana perencanaan audit laporan keuangan berpengaruh kepada efektivitas hasil dari KAP Thoufan dan Rasyid? 

Tujuan Penelitian

Ada pun tujuan dalam penelitian adalah menganalisis perencanaan audit laporan keuangan. Dengan menetapkan rencana yang baik maka lapora keuangan tidak mengalami kendala. Investasi paling kokoh dalam kehidupan berbangsa dan bernegara adalah investasi akademis dan pendidikan. Uang bisa saja diambil orang, tetapi metodologi (cara) untuk memperolehnya, orang tak bisa mengambilnya. Generasi sekarang adalah prototipe pemimpin Indonesia 2045. Metodologi itulah yang penulis maksud dengan kekayaan intelektual (melalui skill dan kualitas diri) mesti diwariskan dari sekarang. Peradaban dunia merupakan sebuah produk perkembangan akal ubdi dan pengetahuan. Demikianpun halnya peradaban bangsa Indonesia lahir dari kematangan intelektualitas.

Investasi Sumber Daya Manusia sangat penting dalam dunia sekarang. Peradaban kita terus menerus berubah dan salah satu keahlian yang perlu adalah soft skill. Selain hard skill dibutuhkan juga soft skill yang menjadi sebuah kebutuhan utama bagi auditor. Kebutuhan yang paling penting adalah keahlian atau kecakapan managemen. 

Manfaat Penelitian 

Setiap penelitian memiliki manfaat. Manfaat dari penelitian ini mencakup tiga subjek. 

Bagi peneliti

Penulis diperkaya dengan pengetahuan dan pengalaman perihal perencanaan audit laporan keuangan. Selain itu, penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi atau pijakan untuk penelitian selanjutnya. Salah satu kekayaan pengalaman dan juga akademis bagi penulis dalam 

Untuk Universitas

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan keilmuan serta menjadi bahan referensi bagi peneliti selanjutnya mengenai analisis perencanaan audit laporan keuangan.

Bagi KAP Thoufan Dan Rasyid

Hasil penelitian ini diharapkan sebagai informasi bagi KAP Thoufan Dan Rasyid mengenai kesesuaian desain dan pendokumentasian perencanaan audit laporan keuangan yang telah disusun dengan Standar Profesional Akuntansi Public (SPAP).

Ketiga tujuan di atas merupakan sebuah pencapaian akademis dari penelitian ini. perencanaan keuangan menjadi sebuah standar profesional dalam dunia bisnis dan perusahaan. Selain perencaan dibutuhkan managemen yang baik dalam pengelolaan keuangan. 


DAFTAR PUSTAKA


Agoes, Sukrisno. 2014. Auditing. Jakarta: Salemba Empat.

Boynton, William C. Johnson., Raymond N. and Kell, Walter G.2011.Modern Auditing. Edisi Ketujuh, Jilid 2, Erlangga, Jakarta.

Hasanah, Uswatun. 2013. Pengaruh Perencanaan Audit Dan Pelatihan Teknis Terhadap Kualitas Hasil Pemeriksaan. Jurnal Penelitian Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Brawijaya.Vol.2.Hal 12-25

M. Taufik Hidayat. 2011. Pengaruh Faktor-Faktor Akuntabilitas Auditor dan Profesionalisme Auditor Terhadap Kualitas Audit: Studi Empiris Pada Kantor Akuntan Publik di Semarang.Jurnal Akuntansi.Vol.3 Hal.110-122.

Moleong, Lexy J. 2013. Metode Penelitian Kualitatif. Edisi Revisi. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya. 

Rahardja, Shinta Altia Widosari. 2012. Analisis Faktor-Faktor Yang Berpengaruh Terhadap Audit Delay Pada Perusahaan Manufaktur Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2008-2010. Diponegoro Journal Of Accounting Volume 1, Nomor 1, Halaman 1-13

Rippetoe, Mark & Kilgore, Lon. (2014). Practical Programming for Strength Training.(cetakan ketiga) The Aasgaard Company 3118 Buchanan, Wichita Falls, TX 76308, USA

Standar Profesional Akuntan Publik (SPAP). 2011. PSA No.04 SA Seksi 230. Institut Akuntan Publik Indonesia. Jakarta

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Supomo Bambang dan Indriantoro Nur.2002. Metodologi Penelitian Bisnis, Cetakan. Kedua, Yogyakarta; Penerbit BFEE UGM.

Tuanakotta, Theodorus, M. 2013. Audit Berbasis ISA (international Standard on. Auditing). Jakarta: Salemba Empat. 

Tunggal Widjaja Amin. 2010. Teori dan Praktek Auditing. Jakarta: Harvarindo.


Hasil Wawancara

Kepala Audit Perusahaan

Anggota Perusahaan

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Analisis Perencanaan Audit Laporan Keuangan Pada Kap Thoufan dan Rasyid

Trending Now

Iklan